Senduk: Kepala SKPD Harus Inovatif dan Tanggap dalam Bekerja

Caritasulut.com, Tomohon – Wali Kota Tomohon, Caroll JA Senduk, SH, menegaskan setiap Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Kota Tomohon wajib berinovasi, proaktif, dan responsif dalam menjalankan tugasnya. Ia menekankan pentingnya tindakan cepat, terutama dalam hal yang menyangkut kepentingan masyarakat.

“Jika kinerjanya bagus dan inovatif, tentu akan dipertahankan bahkan diberikan penghargaan. Sebaliknya, jika tidak menunjukkan kinerja yang baik, tunggu saja rolling jabatan kedepan,” ujar
Wali Kota dalam Rapat Kerja bersama Kepala SKPD, Camat, dan Lurah di Aula Kantor Wali Kota, Kamis (6/3/2025).

Menurutnya, rotasi jabatan merupakan langkah yang relevan untuk memastikan efektivitas pemerintahan.

“Jika kinerja baik untuk masyarakat dan pemerintah, pasti dipertahankan. Namun, kalau tidak tanggap, tentu akan diganti,” tegasnya, didampingi Wakil Wali Kota Sendy Rumajar, M.Kom, dan Sekretaris Daerah Edwin Roring, SE.

Wali Kota menegaskan, ke depan program pemerintah daerah akan disesuaikan dengan kebijakan pemerintah pusat dan provinsi guna memastikan pembangunan yang merata.

“Jika program selaras, masyarakat sendiri yang akan merasakan manfaatnya. Daerah kita juga bisa berkembang bersama dan tidak tertinggal dari daerah lain,” pungkasnya.

(Leon)

Related Posts

Wali Kota Tomohon Ikuti Entry Meeting Pemeriksaan LKPD 2024

Caritasulut.com, Tomohon – Wali Kota Tomohon, Caroll Joram Azarias Senduk, SH, mengikuti Entry Meeting pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2024 secara virtual melalui Zoom Meeting, Selasa (15/4/25). Berlangsung di…

Gelar Diskusi, PWI Tomohon Dorong Pengakuan Henk Ngantung Sebagai Pahlawan Nasional

Caritasulut.com, Tomohon– Dalam langkah konkret menambah wawasan jurnalis serta mendukung pengakuan tokoh lokal, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Tomohon menggelar diskusi draf buku tentang sosok Henk Ngantung, Rabu (16/04/2025), di…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *