Steven Kandouw Diperiksa Terkait Dugaan Korupsi Dana Hibah ke GMIM

Caritasulut.com, Manado – Mantan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Steven Kandouw, menjalani pemeriksaan oleh Tim Tindak Pidana Korupsi (Tipidkor) Polda Sulut, Selasa (8/4/2025).

Pemeriksaan ini terkait dengan dugaan tindak pidana korupsi dalam pemberian dana hibah dari Pemerintah Provinsi Sulut kepada GMIM. Saat ditemui usai pemeriksaan, Steven mengungkapkan bahwa pemeriksaan dimulai sejak pukul 10 pagi dan berlangsung cukup lama.

“Dari jam sepuluh pagi, yah lumayan banyak (pertanyaan),”kata Kandow.

Ia juga menyampaikan bahwa, ini kali pertama dirinya dipanggil untuk menjalani pemeriksaan oleh pihak Polda Sulut.

“Kira-kira baru pertama,” lanjutnya.

Steven juga menanggapi terkait sejumlah nama yang ditetapkan sebagai tersangka oleh penyidik Polda Sulut.

”Kan ada fakta-fakta hukumnya, polisi tidak gampang menetapkan tersangka. Jadi kita ikuti saja,” tutup.

Steven juga menyampaikan pesan untuk warga GMIM agar menghormati proses hukum

(lw)

Related Posts

Wali Kota Tomohon Ikuti Entry Meeting Pemeriksaan LKPD 2024

Caritasulut.com, Tomohon – Wali Kota Tomohon, Caroll Joram Azarias Senduk, SH, mengikuti Entry Meeting pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2024 secara virtual melalui Zoom Meeting, Selasa (15/4/25). Berlangsung di…

Gelar Diskusi, PWI Tomohon Dorong Pengakuan Henk Ngantung Sebagai Pahlawan Nasional

Caritasulut.com, Tomohon– Dalam langkah konkret menambah wawasan jurnalis serta mendukung pengakuan tokoh lokal, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Tomohon menggelar diskusi draf buku tentang sosok Henk Ngantung, Rabu (16/04/2025), di…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *