Tumiwuda Apresiasi Ide ‘Koalisi Perempuan Awas’

Tomohon, caritasulut.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Tomohon gelar Rapat Koordinasi Pemilu Partisipatif di Hotel Sutan Raja, Kabupaten Minahasa Utara pada 26-28 Juli 2024, Ide Koalisi Perempuan Awas menyeruak. Handy Tumiwuda, Anggota Bawaslu Kota Tomohon, apresiasi inisiatif tersebut,

Dalam acara tersebut, Riane Elean, mewakili para peserta perempuan, menyampaikan komitmen kuat dari perempuan Kota Tomohon untuk menjadi mitra Bawaslu.

“Perempuan Kota Tomohon berkomitmen menjadi mitra Bawaslu dan berpartisipasi aktif dalam pengawasan pemilihan melalui produksi media kampanye dan sosialisasi pemilu langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil. Bentuk sosialisasi ini dilakukan secara masif memanfaatkan sejumlah platform media sosial,” ujarnya.

Riane juga menekankan pentingnya pemilih perempuan dalam proses pemilu.

“Pemilih perempuan di Kota Tomohon kurang lebih 50 persen dari total pemilih. Jika dikelola secara sistematis, modal sosial ini bisa memberi dampak signifikan untuk mendorong tingkat partisipasi warga Tomohon dalam pilkada, meminimalisir politik uang, dan turut mengawasi netralitas ASN dalam penyelenggaraan pemilihan kepala daerah yang akan digelar November mendatang.”

Handy Tumiwuda, Anggota Bawaslu Kota Tomohon sekaligus Koordinator Divisi Hukum Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat, menyambut baik ide dan komitmen yang disampaikan. Ia menyatakan bahwa partisipasi aktif dari semua elemen masyarakat, terutama perempuan, sangat diperlukan untuk menjamin pemilu yang jujur dan adil.

“Kami dari Bawaslu Kota Tomohon sangat mengapresiasi inisiatif dan komitmen dari Koalisi Perempuan Awas. Partisipasi aktif mereka akan sangat membantu dalam mengawasi dan menjaga integritas proses pemilu,” kata Handy.

Dengan adanya komitmen dari berbagai pihak, diharapkan pelaksanaan pemilihan serentak di Kota Tomohon pada November mendatang dapat berjalan lancar dan sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi.

(Miki Ayal)

redaksi

Related Posts

Bawaslu Sulut Tangani Dugaan Pelanggaran Pemilu, Tomohon dan Sitaro Terbanyak

Caritasulut.com, Tomohon – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) tangani menangani 136 dugaan pelanggaran Pemilu sepanjang tahapan Pilkada serentak Sulut tahun 2024. Hal tersebut diungkapkan Ketua Bawaslu Sulut,…

Korah: Iklan Kampanye Harus Berdasarkan Juknis KPU

Caritasulut.com, Tomohon – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Tomohon mewanti-wanti insan pers agar memperhatikan petunjuk teknis (Juknis) Komisi Pemilihan Umum (KPU), terkait tahapan kampanye pasangan calon dalam kontestasi pemilihan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *